Merangin – Polres Merangin menggelar Apel Pasukan Operasi Lilin 2024 di Lapangan Mapolres Merangin, Jumat (20/12/2024). Kegiatan ini bertuju...
Merangin – Polres Merangin menggelar Apel Pasukan Operasi Lilin 2024 di Lapangan Mapolres Merangin, Jumat (20/12/2024). Kegiatan ini bertujuan memastikan pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Kabupaten Merangin berjalan aman dan kondusif.
Dandim 0420/Sarko, Letkol Inf Suyono, menyampaikan pentingnya kesiapan operasi ini sebagai bagian dari rutinitas pengamanan nasional. Ia juga menggarisbawahi arahan Presiden Prabowo Subianto yang menekankan pentingnya perencanaan matang, khususnya terkait transportasi, pasokan, dan distribusi bahan pokok.
“Momentum Nataru telah menjadi tradisi masyarakat Indonesia yang berdampak pada meningkatnya mobilitas. Oleh karena itu, perencanaan dan kesiapan menjadi kunci untuk memastikan keamanan dan kelancaran,” ujar Letkol Inf Suyono, membacakan amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kapolres Merangin, AKBP Ruri Roberto, menjelaskan bahwa Operasi Lilin 2024 akan berlangsung selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Operasi ini melibatkan Polri, TNI, Pemda, serta mitra Kamtibmas lainnya, dengan fokus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Polres Merangin telah menyiapkan empat Pos Pengamanan (Pos Pam) dan satu Pos Pelayanan (Pos Yan) di berbagai lokasi strategis. Pos Pam tersebut berada di Pasar Bawah Bangko, Pamenang, Simpang Kelurahan Mampun Baru, dan Koto Rayo Tabir. Sementara Pos Pelayanan ditempatkan di Desa Sungai Ulak,” terang Kapolres.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada selama libur Natal dan Tahun Baru, khususnya bagi para pengendara.
“Kami mengingatkan masyarakat agar memastikan kondisi fisik dan kendaraan dalam keadaan prima sebelum bepergian. Patuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” tegas AKBP Ruri Roberto.
Operasi Lilin 2024 diharapkan tidak hanya menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang merayakan Natal dan Tahun Baru, tetapi juga memastikan aktivitas sehari-hari tetap berlangsung dengan lancar.(rolex) (MC : Polres)
COMMENTS